WahanaNews-Karo | Pertamini BBM mini milik Misrul (51) di Desa Limau Manis Kecamatan Tanjung Morawa Kabupaten Deli Serdang terbakar, Jumat (9/9).
Informasi diperoleh, peristiwa kebakaran itu berawal ketika salah seorang pengendara sedang mengisi minyak jenis pertalite. Namun tangki pengisian kepenuhan sehingga minyak tumpah meluber ke areal pompa. Tidak dinyata, tumpahan minyak tersebut mengalir sampai ke lapak pedagang ayam potong yang terdapat kompor air rebusan ayam sedang menyala.
Baca Juga:
Polres Asahan Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Toba 2024
Seketika api muncul dan langsung membakar seluruh minyak berikut pompa elektronik pengisi minyak eceran. Warga sekitar yang melihat peristiwa itu spontan melakukan pemadaman api dengan peralatan seadanya. Tak lama kemudian 2 unit mobil Pemadam Kebakaran milik Pemkab Deli Serdang tiba kelokasi dan memadamkan kobaran api.
Sementara, Kapolsek Tanjung Morawa Polresta Deli Serdang, AKP Firdaus Kemit, SH saat dikonfirmasi wartawan melalui Kanit Reskrim Iptu OJ Samosir membenarkan kejadian itu dan sedang melakukan penyelidikan. “Dilokasi sudah dibuat garis polisi, memeriksa saksi-saksi dan amankan barang bukti," pungkas OJ Samosir. [rum]