WahanaNews-Karo | Puluhan kios pedagang yang berada area parkiran dan depan kantor Dinas Pariwisata Jalan Gundaling Berastagi, Kamis (2/3/2023) sekira pukul 09.00 WIB ditertibkan oleh Pemkab Karo.
Kios para pedagang di runtuhkan dan diikawal ketat oleh Satpol-PP Kabupaten Karo dan TNI-Polri
Baca Juga:
Wujudkan Medan Smart City, Aulia Rachman Resmikan Gedung Kantor PLN Icon Plus SBU Regional Sumbagut
Tempat para pedagang yang baru telah disediakan oleh Pemkab Karo di area Tamam Mejuah -Juah tidak jauh dari lokasi awal.
Para pedagang yang dipindahkan ke area baru tampak berangsur-angsur mengangkati barang dagangannya masing-masing.
Bupati Karo Cory. S. Sebayang melalui Asisten 2 Pemkab Karo, Dapet Kita Sinulingga, SE menyampaikan penertiban ini dilakukan untuk merelokasi para pedagang yang ada di depan kantor Dinas Pariwisata Kabupaten Karo ke lokasi Taman Mejuah-Juah. "Disitu telah disediakan 25 tempat untuk pedagang," ujarnya kepada wartawan.
Baca Juga:
Ini Dia Daftar 145 Lokasi di Medan yang Sudah Gunakan Sistem E-parking
Lanjut disampaikannya, Pemerintah Kabupaten Karo selalu berusaha bagaimana supaya dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya.
Jadi tempat parkir yang digunakan selama ini, untuk sementara ditutup dan dialihkan ke dalam Taman Mejuah-juah, baik mobil pengunjung dan lainnya.
"Parkir ke lokasi itu kita pastikan gratis masuk ke area Taman Mejuah-juah,” jelasnya.