Tanah-Karo.WahanaNews.co - Peristiwa tragis mengguncang keluarga seorang wartawan di Kabupaten Karo. Sempurna Pasaribu (47), seorang jurnalis yang telah melayani masyarakat sejak tahun 2008, bersama dengan istri, anak, dan cucunya tewas dalam kebakaran yang melanda rumah dan warung kelontong mereka di Jalan Nabung Surbakti Ujung, Kelurahan Padang Mas, Kecamatan Kabanjahe, pada Kamis (27/6/2024) dinihari.
Keluarga Pasaribu, yang sedang tertidur pulas saat musibah itu terjadi, tidak menyadari bahaya yang mengintai. Api melanda tanpa ampun, merenggut nyawa Sempurna, Elfrida br Ginting (48), Sudi Investigasi Pasaribu (12), dan cucu balita mereka, Loin Situngkir (3).
Baca Juga:
Kasus Bocah 3 Tahun Terlindas Mobil di Ciputat Naik Penyidikan
Warga sekitar akhirnya menyadari kejadian mengerikan itu dan segera memanggil bantuan pemadam kebakaran. Namun, ketika api berhasil dipadamkan, jasad keempat korban telah hangus terbakar. Polisi segera mengambil tindakan evakuasi ke Rumah Sakit Umum Kabanjahe.
Informasi dari ruang jenazah RSU Kabanjahe mengungkapkan rencana membawa jenazah ke Rumah Sakit Bhayangkara Medan untuk otopsi. Keluarga korban berduka di rumah sakit, di mana tangis Eva Boru Pasaribu pecah dalam kesedihan kehilangan orang tua, saudara, dan anak semata wayangnya.
Baca Juga:
Diduga Tenggak Racun Serangga, Ibu 4 Anak di Gunungsitoli Tewas
"Sudah habis semua, bapak, mamak, adikku dan anakku meninggal," jeritnya.
Berdasarkan keterangan Liber Pasaribu (39) selaku adik kandung Sempurna Pasaribu mengungkapkan, dugaan sementara kebakaran maut ini dipicu akibat minyak bensin eceran yang tercecer di dalam warung kelontong yang sehari-harinya dijual oleh kakak iparnya.
Meskipun sumber api belum pasti, Liber Pasaribu, adik kandung Sempurna, menyatakan bahwa kebakaran maut itu terjadi saat keluarga sedang berada di warung bersama.