Surat edaran tersebut juga akan mengatur jadwal pemantauan oleh Kepala Perangkat Daerah.
Selain itu, Pemerintah Kabupaten Karo berencana menerapkan prinsip "Desa Beriman" yang akan diperlombakan sebagai desa percontohan. Program ini bertujuan meningkatkan keimanan masyarakat dan mempromosikan nilai-nilai keagamaan yang dianutnya."Ujarnya.
Baca Juga:
Lebaran Idulfitri 1446 H, PLN Jawa Barat Sukses Jaga Pasokan Listrik Andal
Dinas Pendidikan Kabupaten Karo juga akan berperan aktif dalam memilih sekolah-sekolah untuk lokasi binaan keagamaan.
Program ini bertujuan meningkatkan keimanan anak-anak dalam rangka memperkuat nilai-nilai keagamaan yang dianut setiap peserta didik.
Bupati Karo juga berencana mengadakan pertemuan serupa dengan perwakilan agama lain di Kabupaten Karo.
Baca Juga:
Siaga Penuh, PLN Jabar Sukses Jaga Keandalan Listrik di Momen Lebaran Idulfitri 1446 H
Tujuannya adalah untuk memperkaya ide dan gagasan yang dapat memastikan program tersebut berjalan efektif dan menyentuh seluruh lapisan masyarakat.
[Redaktur :Hadi Kurniawan ]