KARO WAHANANEWS.CO Kabanjahe - Bupati Karo, Brigjen Pol [Purn] Dr. dr. Antonius Ginting, Sp.OG., M.Kes., terima kunjungan Delegasi Pemerintah Distrik Jinning Kota Kunming kunjungi Pemkab Karo dan langsung disambut Bupati Karo, Brigjen Pol [Purn] Dr. dr. Antonius Ginting, Sp.OG., M.Kes Kabupaten Karo di Lobby Kantor Bupati Karo, Jalan Letjen Jamin Ginting No.17 Kabanjahe.
Rabu [26/11/2025]
Baca Juga:
11 Warga Masih Ditahan Terkait PT Gruti, DPRD Dairi Teken Permohonan Penangguhan Penahanan
Dalam penyambutan kedatangan Delegasi Pemerintah Distrik Jinning Kota Kunming, Bupati dan Wakil Bupati Karo berkesempatan memakaikan Beka Buluh dan Uis Nipes kepada seluruh rombongan Delegasi Pemerintah Distrik Jinning Kota Kunming.
Adapun Delegasi Pemerintah Distrik Jinning yang berkunjung ke Karo pada Tanggal 26 hingga 27 November 2025 dengan anggota delegasi berikut, Feng Hao, Wakil Kepala Distrik,Zhao Xiaohong, Kepala Dinas Budaya dan Pariwisata ,Chen Wei, Kepala Dinas Pembangunan Daerah & Reformasi,Zhou Zhongquan, Kepala Balai Arkeologi Situs Kuno Shizhaishan [Kerajaan Dian - Dinasti Han 200 SM], Zhang Rui, Anggota Badan Pengawas Daerah
Dalam sambutannya, Bupati Karo mengucapkan selamat datang di Kabupaten Karo kepada seluruh rombongan Delegasi Pemerintah Distrik Jinning Kota Kunming. Acara dilanjutkan dengan pemaparan oleh Bupati Karo tentang Profil dan Potensi Pariwisata dan Potensi Pertanian yang ada di Kabupaten Karo.
Baca Juga:
Harga Sejumlah Kebutuhan Pokok di Pasar Inpres Sumedang Berfluktuasi, Pedagang Keluhkan Sepinya Pembeli
Acara dilanjutkan dengan pemberian plakat oleh Bupati Karo kepada Delegasi Pemerintah Distrik Jinning Kota Kunming dan dilanjutkan dengan pemberian plakat dari Feng Hao, Wakil Kepala Distri kepada Bupati Karo dan dilanjutkan dengan Foto bersama.
Kegiatan ini dilanjutkan di Taman Simalem Resort Kecamatan Merek Kabupaten Karo, dengan rangkaian acara penandatanganan Prakarsa tentang Rencana Pembentukan Kesepakatan Bersama tentang Hubungan Kerjasama Kota Kembar antara Distrik Jinning, Provinsi Yunnan, Republik Rakyat Tiongkok dan Kabupaten Karo, Provinsi Sumatera Utara, Indonesia dan dilanjutkan dengan Makan Malam bersama.
Turut hadir dalam acara ini Wakil Bupati Karo, Komando Tarigan, SP, Sekretaris Daerah Kabupaten Karo, Gelora Kurnia Putra Ginting, S.STP, MM, Kepala OPD terkait, dan seluruh tamu undangan.